Poktan TRIBINA "Kesehatan Lansia"

Yudi Purwoko, S.T. 02 Desember 2022 23:06:18 WIB

Info Potorono - Kamis (1/12), Dinas Pemberdaya Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Bantul bekerjasama dengan Pemerintah Kalurahan Potorono menyelenggarakan pertemuan Poktan TRIBINA "Kesehatan Lansia".

Pertemuan kali ini dihadiri TP PKK, Kamituwo Kalurahan Potorono, PLKB Potorono, Ketua KKB Mertosanan Kulon, Kader PPKBD Kalurahan Potorono, Serta Kader Poktan BKL. Pertemuan berlangsung di Kampung Genengan Padukuhan Mertosanan Kulon..

Bapak Supardi PLKB Kapanewon Banguntapan menyampaikan, saat ini Kampung KB Mertosanan Kulon tidak hanya di level padukuhan, tetapi naik level menjadi Kampung Keluarga Berkualitas (KKB) Potorono. Oleh karena itu, perlu pengaktifan kembali Tibina yaitu BKL (Bina Keluarga Lansia), BKR (Bina Keluarga Remaja), BKB (Bina Keluarga Balita) serta PIK-R dan UPPKS. 

Pada pertemuan ini telah di sepakati beberapa hal yang akan di sampaikan kepada Pihak Pemerintah Kalurahan Potorono yakni :

1. Memberikan ruang kegiatan Rumah Data Kependudukan untuk KKB Potorono

2. Adanya tambahan dana Operasional untuk pelaksanaan program KKB

3. Pembaharuan pengurus KKB

Dengan adanya KKB Potorono ini harapannya, manfaat kampung KB ini tidak nya dapat dirasakan oleh Pedukuhan Mertosanan Kulon, tetapi juga seluruh tamu masyarakat Kalurahan Potorono. (DIKUR)

Komentar atas Poktan TRIBINA "Kesehatan Lansia"

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalurahan Potorono

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License