Kids Holiday Class, Isi Kegiatan Liburan Anak Bersama Desa Inggris Potorono
Administrator 07 Januari 2026 10:11:13 WIB
Info Potorono - Kids Holiday Class atau Kelas Liburan Anak merupakan Program Kursus Singkat untuk mengisi waktu liburan yang ditawarkan oleh Desa Inggris Potorono yang berkolaborasi dengan Speaking Indonesia dengan berbagai kegiatan edukatif dan menyenangkan yang dapat mengasah keterampilan anak dalam berbahasa Inggris. Kegiatan ini berlangsung selama 2 pekan mulai akhir bulan Desember 2025 sampai awal bulan Januari 2026 (selama libur sekolah).
Desa Inggris Potorono merupakan lembaga kursus bahasa Inggris untuk tingkat SD dan SMP yang didirikan pada bulan November 2025. Desa Inggris Potorono ini beralamatkan di Mertosanan Wetan RT 02, Potorono, Banguntapan, Bantul.
Salah satu kegiatan dari Desa Inggris Potorono yaitu Outing Class, yang dimana pada Kamis, 1 Januari 2026 dilaksanakan di Taman Embung Potorono, Bantul. Kegiatan outing class ini diikuti oleh 70 anak dari tingkat SD hingga SMP dengan didampingi oleh 4 tentor/guru yang berkompeten di bidang bahasa Inggris.
Kegiatan outing class ini berlangsung selama 3 jam dengan penuh keceriaan dan keseruan, serta dengan berbagai permainan edukatif yang mengasah kemampuan anak dalam berbahasa inggris. Dengan adanya kegiatan ini, anak-anak selama waktu liburan sekolah mereka diharapkan mampu memperluas wawasan dan pengetahuan, meningkatkan keterampilan sosial dan mampu mengembangkan kepribadian dan kepercayaan diri anak dalam berbahasa Inggris. (DSR)
Formulir Penulisan Komentar
Tautan Website
Kalurahan Potorono
Musik
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kids Holiday Class, Isi Kegiatan Liburan Anak Bersama Desa Inggris Potorono
- Pemerintah Kalurahan Potorono Salurkan BLT-DD Tahap Terakhir di Tahun 2025
- Musyawarah Kalurahan Tentang KPM BLT DD dan KPM BNPT PPBMP Tahun 2026
- Pemerintah Kalurahan Potorono Gelar Pelantikan Dukuh
- Potensi Produk Lokal Mertosanan Kulon
- Potensi Produk Lokal Mertosanan Kulon
- Penarikan Mahasiswa KKN AMPTA di Kalurahan Potorono
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License



















