Sosialisasi Pembangunan Karakter Angkatan Kerja

Administrator 12 Oktober 2021 07:21:33 WIB

Info Potorono - 20 warga Pedukuhan Mertosanan Kulon mengikuti Sosialisasi Pembangunan Karakter Angkatan Kerja DIY yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DIY yang bekerjasama dengan Pemerintah Kalurahan Potorono serta Kampung KB Mertosanan Kulon, pada Senin (11/09).

Sosialisasi ini bertempat di Masjid Al-Amin Genengan, Mertosanan Kulon yang juga dihadiri oleh Dukuh Mertosanan Kulon, Lurah Potorono Bapak Prawata, serta Anggota DPRD DIY H. Ispriyatun Karir Triatmojo.

Dalam Sosialisasi ini, Ibu Marta dari Koperasi Pegawai Pemerintah Daerah (KPPD) DIY menyampaikan materi mengenai karakter-karakter yang harus dimiliki oleh tenaga kerja, yaitu Disiplin, Jujur, Tanggung jawab, Kreatif, dan Mandiri. Beliau juga berpesan agar para peserta yang hadir dapat menyalurkan ilmu yang didapatkan dari sosialisasi ini, tidak hanya untuk dirinya sendiri tetapi jugaa untuk orang lain, keluarga ataupun tetangga. (Dikur)

Komentar atas Sosialisasi Pembangunan Karakter Angkatan Kerja

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalurahan Potorono

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License