Desa Potorono Gelar Pelatihan Pengembangan BUMDes

Administrator 25 Januari 2020 21:23:58 WIB

Info Potorono - Sabtu (25/1), Pemerintah Desa Potorono bekerjasama dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) “Mekaring Pono” Desa Potorono melaksanakan kegiatan Pelatihan Pengembangan BUMDes. Bertempat di Rumah Ibu Siti Duroriyah di Dusun Potorono, kegiatan ini dihadiri oleh Lurah Desa Potorono dan 20 peserta perwakilan dari berbagai elemen yaitu BPD, Dukuh, PKK, LPMD, Pengurus Pasar, BUMDes dan Karang Taruna. Pembicara dalam pelatihan ini  Ibu RR. Hj. Dewi Rinawati, S.E., M.Si. yang merupakan seorang pakar BUMDes. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menggali potensi dan menangani potensi unggulan yang ada di Desa Potorono melalui BUMDes.

Kegiatan ini di mulai pukul 09.30 WIB, kegiatan diawali dengan sambutan Lurah Potorono, kemudian dilanjutkan materi oleh Ibu Dewi. Di awal sesi, pembicara menyampaikan bagaimana peran BUMDes dalam meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PAD) agar mencapai Desa Unicorn yaitu Desa dengan PAD diatas 1 Miliar per tahun. Menurut catatan, dari 75.000 Desa di Indonesia hanya 157 desa yang masuk dalam kategori Desa Unicorn dan 7 desa yang sumber PAD nya didapatkan Dari BUMDes.

Sesi selanjutnya, pembicara mengajak Lurah Desa Potorono dan seluruh peserta berdiskusi untuk menggali dan memetakan potensi yang ada di Desa Potorono mulai dari potensi bentang alam, bentang ekonomi, bentang sosial, bentang budaya, bentang teknologi, dll. Di awal sesi kedua ini, peserta dibagi menjadi beberapa kelompok, yaitu kelompok Karang Taruna, kelompok PKK, kelompok Dukuh, Pengurus Pasar, kelompok Bumdes, dan BPD. Masing-masing kelompok ini berdiskusi mengenai potensi apa yang ada di Desa Potorono yang dapat dijadikan potensi unggulan yang nantinya dapat dikembangkan oleh BUMdes. Setelah diskusi, masing-masing kelompok mempresentasikan potensi apa saja yang ditemukan dan bagaimana pengembanganya.

Lurah Desa Potorono Bapak Prawata mengungkapkan harapanya dimana potensi-potensi yang telah dipaparkan oleh seluruh kelompok dapat dipilah dan ditangani oleh BUMDes sehingga dapat menjadi produk unggulan Desa Potorono yang nantinya dapat meningkatkan PAD Desa Potorono. Di akhir acara, Pengurus BUMDes menyampaikan bahwa dimungkinkan akan ada diskusi lanjut mengenai pengembangan potensi-potensi yang akan dikembangakan. (DINA/SALAKAN)

Komentar atas Desa Potorono Gelar Pelatihan Pengembangan BUMDes

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalurahan Potorono

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License